www.MartabeSumut.com, Asahan
Wakil
Bupati (Wabup) Asahan H Surya BSc dan istri menggunakan hak suara
politiknya pada Pemilu 17 April 2019 di TPS 8 Kelurahan Mekar Sari Jalan
Mahoni Kisaran, Rabu (17/4/2019) sekira pukul 09.10 WIB. Wabup
meyakini, setidaknya 80 persen warga Asahan akan menggunakan hak pilih.
Usai
menggunakan hak suaranya dengan mencoblos 5 jenis surat suara, Surya
pun menyampaikan harapan atas hasil Pemilu 2019. “Kepada masyarakat
diharapkan bisa memggunakan hak pilih sesuai hati nurani. Siapa pun yang
mau dipilih, apakah presiden, apakah DPR atau DPD, mudah-mudahan
hasilnya betul-betul untuk masyarakat,” kata Surya, di TPS 8 Mekar Sari,
Rabu (17/4/2019).
Selain itu, Surya mengimbau kepada masyarakat
untuk datang ke TPS menggunakan hak suara. Dia menargetkan 80 persen
masyarakat Kabupaten Asahan menggunakan hak pilih. “Tadi saya lihat di
TPS masih minim, saya berada diurutan 30-an yang hadir. Saya harap
sampai jam 1 nanti bisa 100 persen yang datang. Tapi paling tidak
meningkat dari Pemilu sebelumnya. Semoga bisa 80 persen-lah,” ujarnya.
Surya menyebutkan, kelak masyarakat tidak terlalu larut dengan hasil
Pemilu 2019 yang dilaksanakan. Kalau soal menang kalah, katanya lagi,
itu adalah hal biasa. Sebab apapun hasilnya, Surya mengingatkan
masyarakat bisa mensyukuri. “Karena siapa pun yang menang itu merupakan
pilihan rakyat. Kalau menang jangan euforia. Cukup bersyukur dan
berdoa,” cetusnya.(MS/Rendi)