www.MartabeSumut.com, Asahan
Plt Bupati Asahan H Surya diwakili Sekda Taufik Zainal Abidin Siregar
menyerahkan bantuan sosial sisa hasil usaha Simpan Pinjam Perempuan
(SPP) dana ex Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Pedesaan
(PNPM-MPd) bertempat di Kantor Camat Pulo Bandring, Rabu (15/5/2019)
sekira pukul 10:00 WIB.
Plt Bupati Asahan dalam pidato
tertulisnya yang dibacakan Sekda mengatakan penyerahan dana bantuan
sosial SPP PNPM MPd tersebut dapat terealisasi atas inisiasi antara
pengurus Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD) dan Unit Pengelola Kegiatan
(UPK). “Kegiatan ini bertujuan untuk mempercepat penanggulangan
kemiskinan dan membuka kesempatan kerja bagi masyarakat pedesaan.
Program PNPM-MPd telah berakhir tahun 2015, namun pemerintah pusat
membuat kebijakan agar kegiatan dana ex PNPM tetap berjalan,” ungkapnya.
Pemkab
Asahan mengucapkan terima kasih kepada BKAD dan UPK yang telah
mengembangkan dan memajukan usaha simpan pinjam sehingga dapat dirasakan
langsung oleh masyarakat sekitar. “Atas nama Pemkab Asahan, saya
mengucapkan terima kasih kepada pengurus BKAD dan UPK, semoga kedepan
hal-hal positif seperti ini dapat dikembangkan lagi untuk masa
mendatang”, ucapnya.
Terakhir, dengan sisa hasil usaha sebesar
Rp. 24.902.000, sebanyak 210 masyarakat kurang mampu dari 10 desa se
Kecamatan Pulo Bandring menerima bansos berupa sembako yang meliputi
beras, gula, minyak goreng dan mie instant. “Kepada saudara/i penerima
bansos, jangan dilihat dari nilainya, namun niat tulus dari para
pengurus yang sudah menyisihkan keuntungan dari sisa hasil usaha untuk
kegiatan sosial”, pungkasnya. Acara tersebut turut dihadiri oleh Kadis
Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD), H Syamsuddin, Kadis Kominfo,
Rahmat Hidayat Siregar, Camat Pulo Bandring, Hasbi Simbolon SH, para
Kades dan undangan lainnya. ()