www.MartabeSumut.com, Medan
Ketua Umum DPP Partai Nasional Demokrat (NasDem) Surya Paloh mengaku ingin jadi Ketum Partai terhebat dan terbaik di Indonesia. Dia pun mengajak semua potensi Partai NasDem menunjukkan totalitas mendukung pasangan kepala daerah yang diusung NasDem dalam Pilkada serentak 27 Juni 2018. Menurut Surya Paloh, menang atau kalah itu biasa. Namun Partai NasDem harus totalitas memenangkan calon NasDem Edy Rahmayadi dan Musa Rajekshah (Eramas) di Sumut serta Jokowi sebagai Presiden tahun 2019.
“Menang bagus, kalah juga gak apa-apa. Ayo kita dukung penuh Cagub Edy Rahmayadi dan Cawagubsu Musa Rajekshah yang diusung NasDem. Jangan ada kader NasDem lain di bibir lain di hati dan lain pula perbuatan. Itu bukan ciri NasDem,” tegas Surya Paloh, ketika menyampaikan sambutan dalam acara pelantikan akbar pengurus DPD Partai NasDem Kota Medan, Selasa malam (8/5/2018) di Tiara Convention Centre Jalan Imam Bonjol Medan. Kemenangan pasangan yang diusung NasDem disebutnya satu keniscayaan bila semua komponen partai menjaga komunikasi internal dan eksternal. Surya Paloh memastikan, berkompetisi bukanlah untuk saling menjatuhkan, menghina atau mengecilkan. Tapi melakukan berbagai proses persaingan secara harmoni. Kendati politik tanpa mahar dianggap aneh, tapi dia percaya cepat atau lambat akan diterima pihak-pihak lain. “Saya harus ungkapkan ini semua karena saya anak Medan. Saya dibesarkan di kota ini. Saya mau jadi Ketum partai terhebat dan terbaik dari semuanya. Motivasi saya tak ada lagi mau jadi birokrasi atau apapun. Kecuali, saya tidak mau memalukan anak Medan,” ujarnya, disambut tepuk tangan meriah.
Surya Paloh Total Dukung Jokowi
Sebagai anak Medan, Surya Paloh berjanji tidak akan mempermalukan warga Kota Medan. Saat Pilpres dan Pileg 2019 kelak, dia mengaku telah memerintahkan jajaran NasDem agar total berjuang mempertahankan Jokowi menjadi Presiden. “Kita harus totalitas sama Jokowi karena Jokowi juga total buat NasDem. Satu kegagalan bagi saya bila NasDem tak bisa masuk partai 3 besar tahun 2019,” cetusnya, seraya mengajak kader menguatkan gerakan perubahan Restorasi Indonesia. Memasuki usia 67, singkap Surya Paloh, selama 43 tahun telah dihabiskan sebagai kader Partai Golkar. Namun situasi dan tantangan membuatnya mengambil sikap. “Kenapa? Sebab saya fikir waktu terus bergerak menghadapkan kita pada tantangan baru. Era saya punya tantangan berbeda dengan sekarang. Kita harus tahu kapan berjalan, berdiri, berlari atau berhenti,” terang Surya Paloh. Hingga kini, timpal Surya Paloh lagi, Partai NasDem mempunyai 5 gubernur, 176 kepala daerah kab/kota, 36 anggota DPR RI dan 1.700 orang legislator se-Indonesia.
Catatan www.MartabeSumut.com, dari 1.700 legislator yang dibeberkan Surya Paloh tersebut, salah satu mutiara terbaik Partai NasDem berada di DPRD Provinsi Sumut. Namanya HM Nezar Djoeli, ST, yang saat ini menjabat Ketua Komisi A DPRD Sumut. Bukan apa-apa, Nezar sempat dianugerahi award anggota DPRD terbaik oleh DPP Partai NasDem dalam pertemuan nasional 1.700 legislator NasDem se-Indonesia di Surabaya pada 20-23 Maret 2017. (MS/BUD)