PPKM Darurat Harus Berhasil Dibanding PSBB, Ketua Komisi B DPRDSU: Subsidi Usaha Kecil..!

Ketua Komisi B DPRDSU H Dhody Thahir, SE, MBA, saat ditemui di ruang kerjanya gedung Dewan Jalan Imam Bonjol Medan. (Foto: www.MartabeSumut.com)
Bagikan Berita :

www.MartabeSumut.com, Medan

Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di beberapa wilayah Indonesia khususnya Kota Medan dan Kota Sibolga Provinsi Sumut harus berhasil menurunkan angka positif Covid-19. Sebab, PPKM Darurat adalah jawaban bahwa sebelumnya pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) kurang membuahkan dampak signifikan.

BACA LAGI: Sekda Nias Utara Ditangkap Saat Dugem, Dhody Thahir: ASN Jangan jadi Contoh Buruk !

BACA LAGI: Apresiasi Walikota Medan “Ngegas” Pajak Centre Point Rp 56 M, Anggota DPRDSU Fahrizal Nasution: Hentikan “Target Pajak”

BACA LAGI: Dapil Sumut 6 DPRDSU Laporkan Reses, Zeira Salim Sesalkan Peredaran Narkoba Marak di Kab Labura

BACA LAGI: Medan & Sibolga PPKM Darurat, DPRDSU Batalkan Kegiatan 12 – 20 Juli 2021

BACA LAGI: Komisi A Tidak Nongol, RDP DPRDSU “Kasus Sampali” Ditunda

BACA LAGI: Catat..! 12 Juli 2021 DPRDSU RDP Konflik SK Gubsu Daftar Nominatif Eks HGU PTPN 2 Kebun Sampali 10,7 Ha

BACA LAGI: DPRDSU Bahas Kasus Complain PPDB Online, Viktor Silaen: Umumkan Terbuka Seleksi Zonasi

BACA LAGI: Warga Natumingka Bentrok dengan PT TPL, Ketua Komisi B DPRDSU: Kita Jadwalkan RDP Panggil Para Pihak

Harapan tersebut dilontarkan Ketua Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Sumatera Utara (DPRDSU) H Dhody Thahir, SE, MBA, kepada www.MartabeSumut.com, Jumat siang (16/7/2021) di gedung Dewan Jalan Imam Bonjol Medan. Sekretaris FP-Golkar DPRDSU ini menilai, keputusan pelaksanaan PPKM Darurat wajib dijalankan secara tegas dan konsisten. “Waktu PSBB dulu kan pelaksanaannya kurang berhasil. Dengan adanya PPKM Darurat sekarang, ya kita harap berjalan baik. Paling tidak terjadi penurunan angka positif Covid-19 pada aras Sumut dan Nasional,” ujarnya.

BACA LAGI: OPD Sumut Minim Hadir Paripurna, Ketua F-Nusantara DPRDSU Minta Pimpinan Dewan Warning Gubsu

BACA LAGI: 15 Sikap FP-Golkar DPRDSU Soal Tirtanadi Sumut, Viktor Silaen: Air Berkualitas Perlu Pergantian Pipa Tua

Butuh Konsistensi Sikap

Dhody memastikan, keberhasilan pelaksanaan PPKM Darurat membutuhkan konsistensi sikap aparat, berbagai unsur pemerintah serta semua pemangku kepentingan. Tidak boleh tarik ulur apalagi setengah hati karena menyangkut keselamatan jiwa manusia. Menurut dia, penerapan PPKM Darurat di lapangan patut mengedepankan sinergi bersama dalam menurunkan gravik positif Covid-19. “Saya rasa kebijakan PPKM Darurat menuntut konsistensi pemerintah. Utamakan keselamatan publik. Antisipasi ruas jalan yang disekat. Kita lihat masih ada saja warga mencari alternatif jalan lain. Petugas perlu jeli,” ungkapnya.

BACA LAGI: Ketua FP-Hanura DPRDSU: Seimbangkah Kontribusi Sumut ke Pusat Dibanding DAU/DAK ke Sumut ?

BACA LAGI: Gubsu Akui Sumut “Juara” 2 Terkorup Indonesia, Partogi Sirait Singgung WTP & Sindir Playing Victim !

Pemerintah Subsidi Usaha Kecil

Terhadap Gubsu, Pemko Medan dan Pemko Sibolga, Dhody menyarankan pemberian subsidi kepada para pengusaha kecil. Alasannya, timpal Dhody lagi, penutupan usaha sementara dan pembatasan operasi saat PPKM Darurat nyata memberi imbas pada pendapatan. “Makanya Pemerintah Daerah menopang usaha kecil. Pendapatan pengusaha kecil itu pas-pasan, loh. Sehingga harus disubsidi,” ingatnya.

BACA LAGI: DPRDSU Apresiasi Kapolri, Fahrizal Nasution: TNI/Polri di Sumut Bersihkan Institusi dari Oknum Pembeking Preman !

BACA LAGI: Pandangan F-Nusantara DPRDSU Soal APBD Sumut 2020, Zeira Sentil Pekerjaan Pemprovsu Carut-Marut

Logo Komunitas Aksi Jurnalis Independen (KAJI) Unit DPRD Sumut. (Foto: www.MartabeSumut.com)

BACA LAGI: DPRDSU Kunker ke RSU Indrapura, Ebenejer Sitorus: Perencanaan & Penganggaran Asal-asalan, Audit Total !

VIDIO: KAJI Unit DPRD Sumut Salurkan 500 Masker Gratis Terhadap Pengendara Umum di Depan Gedung DPRD Sumut Jalan Imam Bonjol Medan

BACA LAGI: Hadiri HUT ke-4 KAJI DPRD Sumut, Zeira & Robert Dorong Bansos ke Panti Asuhan Al-Marhamah

BACA LAGI: KAJI Unit DPRD Sumut Rayakan Natal, Salurkan Sembako & Tali Asih Buat Yatim Piatu PA Anak Gembira Simalingkar

BACA LAGI: KAJI Unit DPRD Sumut Bagi 500 Masker ke Pengendara, Baskami Ginting: Kegiatan Kecil, Manfaat KAJI Buat Masyarakat Besar

BACA LAGI: Sosialisasi Bahaya Narkoba KAJI Unit DPRD Sumut: 6 Narasumber Ingatkan 1.500 Siswa SMAN 5 Waspada

BACA LAGI: Rayakan Natal di LP Tanjung Gusta Medan, KAJI Unit DPRD Sumut Beri Narapidana 100 Paket Natal

BACA LAGI: HUT ke-1, KAJI Unit DPRD Sumut Berbagi Kasih dengan Lansia di Panti Jompo Harapan Jaya Marelan

BACA LAGI: Aksi Sosial KAJI Unit DPRD Sumut Jelang Idul Fitri 1438 H itu Bikin 106 Anak Yatim Tersenyum

Sedangkan buat seluruh masyarakat Sumut terutama warga Medan dan Sibolga, legislator asal Dapil Sumut 5 Kab Asahan, Kota Tanjungbalai dan Kab Batubara ini menyerukan ikut mendukung kelancaran PPKM Darurat. Termasuk mematuhi PPKM Darurat dan tidak kendor menjalankan Prokes Covid-19. Perlu diketahui, kalau sebelumnya PPKM Darurat dijadwalkan sampai 20 Juli 2021, kin beredar kabar bahwa pemerintah pusat akan memperpanjang hingga akhir Juli 2021. (MS/BUD)

Bagikan Berita :

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here