Ahmadan Harahap Reses DPRDSU, Warga Paluta, Sidimpuan & Madina Minta Pembangunan Mesjid

Bagikan Berita :

www.MartabeSumut.com, Medan

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Sumatera Utara (DPRDSU) asal Dapil Sumut VII Kab Tapsel, Kota Padang Sidepuan, Kab Madina, Kab Paluta dan Kab Palas, Ahmadan Harahap, SAg, MSP, menunaikan agenda Reses sejak 14-16 Desember 2016 pada 4 titik kunjungan. Dari semua lokasi yang didatangi, semua warga Paluta, Kota Padang Sidimpuan dan Madina meminta pembangunan mesjid, pembangunan jalan-jalan desa/perkampungan, perrbaikan jembatan hingga pembangunan irigasi.

Kepada www.MartabeSumut.com di gedung Dewan Jalan Imam Bonjol Medan, Rabu siang (21/12/2016), Ahmadan menjelaskan, titik I Reses dilakukan di Desa Napahalas Kec Portibi Kab Paluta, Rabu malam (14/12/2016). Disusul titik II di Pesantren Riadius Salihin Desa Pudun Jae Sibiobio Kec PSP Batu Nadua Kota Padang Sidimpuan, Kamis pagi (15/12/2016). Sementara titik III pada Kamis sore (15/12/2016) di kantor DPC PPP Kota Padangsidimpuan. Terakhir Ahmadan menemui konstituen di kantor DPC PPP Kab Madina, Jumat siang (16/12/2016). Menurut politisi PPP ini, pada 4 titik Reses itu selalu digelar acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1438 H. “Umumnya warga meminta bantuan pembangunan/rehab mesjid, rehab sekolah serta pesantren,” terangnya.

Anggota Komisi E DPRDSU membidangi Kesra itu melanjutkan, aspirasi pembangunan jalan desa/kampung, perbaikan irigasi dan pembangunan jembatan juga menyeruak ke permukaan. Sesuai penjelasan warga, katanya lagi, selama ini memakai dana APBD setempat namun tidak mencukupi. Menyahuti permintaan warga, khususnya pembangunan mesjid, Ahmadan berharap akan ditampung dalam APBD Sumut 2017melalui dana Hibah atau Bansos. “Insya Allah, DPRDSU dan Pemprovsu serius menampung bahkan menerjemahkan aspirasi rakyat. Kita ingatkan Gubsu jangan menganggap Reses kegiatan seremonial belaka. Rakyat butuh realisasi,” sindirnya. (MS/BUD)

Bagikan Berita :

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here