Gelar Syukuran Pelantikan di Rumah Dinas Jl Tritura Medan, Ajib Shah Ingatkan Momentum Bangun Sumut

Bagikan Berita :

MartabeSumut, Medan

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Sumatera Utara (DPRDSU) H Ajib Shah, S.Sos, menggelar acara syukuran di rumah dinas Jalan Tritura Medan, Jumat siang (24/10/2014). Dalam kesempatan itu, Ajib Shah mengajak semua pihak dan mengingatkan momentum strategis membangun Sumut yang lebih baik lagi kedepannya.

Pantauan MartabeSumut di lokasi, ratusan undangan tampak membanjiri rumah dinas. Undangan terlihat datang silih berganti memenuhi rumah dinas yang sudah dilengkapi tenda dan organ tunggal. Kegiatan diisi acara ramah tamah, makan bersama, hiburan, sambutan-sambutan dan diakhiri pemberian selamat para undangan kepada Ajib Shah. 

Momentum Strategis Bangun Sumut

Sementara itu, saat memberikan sambutan, Ketua DPRDSU Ajib Shah menyatakan, pelantikan 5 pimpinan DPRDSU yang dilakukan Ketua Pengadilan Tinggi Sumut, Jumat pagi (24/10/2014) di gedung DPRDSU Jalan Imam Bonjol Medan, merupakan momentum strategis untuk memulai kerja DPRDSU periode 2014-2019. “Nah, kehadiran kita semua di sini dalam rangka syukuran. Menjadi satu bukti kalau ada rasa kebersamaan yang tumbuh di hati kita semua untuk membangun Provinsi Sumut,” ingat Ajib Shah.

Usai Ajib Shah berbicara, giliran Gubsu Gatot Pujo Nugroho menyampaikan sambutan. Menurut Gubsu, Pemprovsu menyambut baik pelantikan 5 pimpinan DPRDSU yang telah dilakukan. “Atas nama Pemerintah Provinsi Sumatera Utara, kami ucapkan selamat kepada DPRDSU yang sudah defenitf dan resmi bekerja untuk 5 tahun kedepan. Semoga DPRDSU dan Pemprovsu bisa mewujudkan Sumut yang maju, mandiri dan berdaya saing,” ujar Gubsu. Masih berdasarkan pengamatan MartabeSumut, acara syukuran dihadiri puluhan anggota DPRDSU periode 2014-2019, Wakil Gubernur HT Erry Nuradi, Sekwan DPRDSU Drs H Randiman Tarigan, MAP, jajaran pegawai Sekretariat DPRDSU, Sekda Provsu Nurdin Lubis, Walikota Medan Dzulmi Eldin, pimpinan SKPD Provsu, kerabat, keluarga, relasi dan undangan lainnya. (MS/BUD)

Bagikan Berita :

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here